Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2016

Wa'alaikumussalam Paris, Cocok Untuk Membangun Keluarga Sakinah, Mawaddah, Wa Rahmah

Cover Wa'alaikummussalam Paris "Emaaaaak!!!! Bapaaakk!!!!" Sebuah teriakan Itje memecah seluruh ruangan bioskop. Semua orang tersentak. “Film apa ini?” Namun setelah terkaget-kaget, akhirnya disertai tawa terbahak dari para penonton. Dipertengahan film ada juga sesekali yang menyeka air mata. Seperti apa sih film ini? Itje seorang gadis dari Bojong yang kampungan, menikah dengan seorang laki-laki yang tak pernah ia bayangkan sebelumnya, seorang petani dari Bordeaux - jauh dari bayangannya yakni Kota Paris yang indah- .  Diperankan oleh Nino, Clement yang merupakan seorang petani yang berjanji akan membawa Itje ke Paris. Namun Itje shock ketika dibawa sebuah desa yang jauh dari peradaban Paris. “Mending oge di Ciamis ada wifi,” celetukan Itje yang khas sudah muncul sejak awal. Film ini gokil pasalnya, kisah Itje yang teriak-teriak memberontak kepada keadaanya karena nggak ada internet dan wifi. “Bawa aku ke Paris, kalau nggak mending aku balik ke Bojon

Keceriaan Sarasehan 3 Palang Merah Indonesia Bersama Perwakilan Walikota Jaktim, Maxima Pictures dan Pemain Film "Sabtu Bersama Bapak" Serta Para Blogger

Keramaian dan Keceriaan terlihat dari anak-anak PMR pagi itu (12 Maret 2016) di Kantor Walikota Jaktim. 1000 anak PMR Se- Jaktim kedatangan tamu spesial  yakni Marsha Idol, Acha Septriasa dan Maxima Pictures. Tak hanya itu, mereka juga dimeriahi oleh para blogger yang hadir yakni Kopi Kabar Indo dan Taudariblogger. Blogger dan Ketua PMI Jaktim Keramaian Acara Sarasehan 3  Acara dimulai dengan suara merdu dari Marsya Idol dengan Lagu "Aku Pasti Bisa" yang tentunya membuat semangat 1000 siswa yang datang. Kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan Walikota Jakarta Timur, serta sebuah ucapan semangat dan bangga dari Bapak H.R Krisdianto sebagai Ketua PMI Jakarta Timur. Acha Septriasa juga menyapa para siswa waktu itu dan sangat disambut dengan keantusiasan para siswa. Tentu saja, senyum semangat ceria #mudakreatifpeduli sangat terasa pagi itu. Apalagi ketika Acha mengungkapkan bahwa ia bangga menjadi bagian dari volunteer PMI. Tak hanya Acha Sep

Wa'alaikumussalam Paris Menyapa Dunia 17 Maret 2016

Wa’alaikumussalam Paris adalah sebuah film yang disutradarai  oleh Benni Setiawan. Film ini sesuai dengan judulnya memiliki setting di sekitar Paris, namun film ini tak hanya menempelkan setting begitu saja dalam film. Setting di film ini dimasukkan secara padu dan apik seperti menceritakan culture dan sisi berbeda dalam film, begitulah kira-kira yang dituturkan dalam acara Mini Conferences Wa’alaikumussalam Paris, 8 Maret 2016, di Sarinah Lantai 12 Aswana bersama Koalisi Online Pesona Indonesia dan para jurnalis lainnya. Film yang menceritakan Itje (Velove Vexia) yang memiliki keinginan memperbaiki keturunan dengan menikahi seorang berketurunan Prancis yang diperankan melalui tokoh Clement (Nino Fernandes), yang ternyata tukang kebun, ternyata memiliki keunikan tersendiri. Jika anda telah melihat Trailernya, mungkin saja anda akan terbahak-bahak dan penasaran tentang apa sebenarnya film ini dan keunikan lain yang membuat anda harus menonton film ini. Berikut beberapa yang ditut