Langsung ke konten utama

Puisi : "Penyesalan Vs Cinta"




Dulu, aku memanggilmu dengan berjuta kata rindu
Dulu, aku menyanjungmu dengan berjuta kata sayang
Dulu, aku begitu mendambamu
Dulu, aku begitu percaya dan menyayangimu


Semua itu adalah dulu
Sekarang, semua itu menjadi serpihan sesal
Sekarang semua itu menjadi lumpur hatiku
Mengapa dulu aku bertemu kamu?


Aku tak pernah bilang aku tak cinta
Aku tak pernah bilang aku tak sayang
Aku tak pernah bilang aku tak rindu
Tapi mengapa kini kamu menghilang



Apa benar kata orang
Apa benar kata mereka
Cintaku ini terlalu lugu
Hingga membuatku begitu gagu?


Kini, cinta itu membunuhku
Kini, cinta itu memakiku
Kini, cinta itu menyalahkanku
Kenapa dulu aku pernah jatuh cinta padamu?


Aku benar-benar menyesal telah percaya
Aku benar-benar menyesal telah tak berdaya
Dengan segala tipu daya muslihat cinta


Padahal dulu aku begitu percaya...Kau kan bahagiakanku
Padahal dulu aku begitu percaya....Kau kan topang aku saat ku sakit dan terjatuh
Namun, semua itu hanya menjadi serpihan mimpi


Kini, aku benar-benar ingin kau pergi!
Menjauh!
Menghilang!
Hilang tanpa jejak!
Meskipun aku masih begitu menyayangi kisah kita
Di tengah serpihan sesal itu


Semoga angin yang menderu di setiap udara...
Semoga konvoi cinta yang menderu di setiap hela nafasku...
Ini bisa tersampaikan olehmu...


Penyesalan vs cinta kini melandaku...


by: starlife_angels

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menjadi Guru Berprestasi April 2020

Menjadi Teacher Of The Month di Fikar School tempat saya mengajar, adalah sesuatu yang membuat saya bersyukur tiada henti di 2020. Di bulan Desember 2019, saya mendapatkan peringkat teacher of the month December 2019. Di tahun 2020, saya kembali menjadi guru berprestasi di Bulan April 2020. Semoga bisa selalu berprestasi. Aamiin

Pengalaman Menjadi Guru Seni Prakarya di Sekolah dan Organisasi

Menjadi guru seni adalah suatu hal yang menyenangkan bagi saya. Memulai menjadi guru seni pada tahun 2017, kemudian founder mengintipnusantara.org dan graduatedshop membuat saya selalu mengupgrade diri untuk berkreasi. Berikut adalah beberapa karya murid-murid saya ketika saya mengajar.

Pemberian Beasiswa Bahasa Jerman Perancis Mengintip Nusantara dan Euro Management Indonesia Tahun 2020

Saat acara pembukaan Anggota Menusa tahun 2020, Mengintipnusantara.org bekerjasama dengan Euro Management Indonesia dengan mengadakan Seminar beasiswa ke luar negeri dengan tajuk “Studi Ke Luar Negeri Bukan Mimpi” yang dihadiri oleh ratusan peserta. Semua peserta antusias dalam seminar itu dan dalam seminar ini diberikanlah 50 Beasiswa Bahasa Jerman dan Perancis dari Euro Management Indonesia. Beasiswa ini dilakukan melalui proses seleksi CV dan motivation letter dan terpilihlah 50 peserta beasiswa Bahasa Jerman dan Perancis. Selanjutnya bisa di klik di https://mengintipnusantara.org/pemberian-50-beasiswa-bahasa-jerman-dan-perancis-2020-dari-euro-management-indonesia/